Pelayanan
Fisip Usu Mengenai Fasilitas Kampus
Nama :
M.Arief Bahana Sembiring
Nim :
130903085
Jurusan :
Administrasi Negara
Salah
satu penunjang kegiatan perkuliahan mahasiswa terletak pada fasilitas kampus
yang diberikan.Fasilitas kampus yang dimaksud dapat seperti ruang kelas yang
memadai,pendingin ruangan,infokus dan pengeras suara dan banyak lagi fasilitas
kampus yang harus diberikan oleh pihak kampus kepada mahasiswa dalam menunjang
kegiatan perkuliahan karena itu hak mahasiswa yang harus diberikan.
Namun
dalam kenyataannya di lapangan pelayanan dalam hal fasilitas kampus tidak
seperti yang diharapkan.Ruang kelas yang tidak memadai,kurangnya pendingin
ruangan dan jika ada,banyak yang tidak hidup atau layak.Selanjutnya saya sangat
menyoroti kurangnya fasilitas kampus yaitu infokus dan pengeras suara.
Saya
selaku perwakilan kelas atau yang sering disebut komisarite tinggi sangat
kecewa dengan fasilitas yang diberikan.Setiap pagi atau siang hari harus
berebutan infokus dan pengeras suara dengan perwakilan kelas atau komting
lainnya.Terdakang harus membuang waktu diruang perlengkapan hanya untuk
mengantri mendapatkan infokus dan pengeras suara.
Dan
terlebih sering lagi tidak dapat infokus dan pengeras suara walaupun sudah
mengantri.Hal ini tidak boleh terjadi terlalu lama karena akan berdampak buruk
bagi perkuliahan dan berdampak buruk juga untuk fakultas khususnya Fakultas
Ilmu Sosial dan Ilnu Politik.
Yang
saya ketahui sekarang ini Akriditas Fakultas Fisip Usu masih B dan akan naik ke
Akriditas A.Pertanyaan saya apa bisa Fisip naik Akriditas A jika tidak di
barengi dengan fasilitas kampusnya yang memadai?Menaikan akriditas bukan hanya
dengan mengumpulkan mahasiswa berprestasi yang sering mengikuti lomba tetapi
harus juga dengan fasilitas kampusnya.
Jangan
heran jika saya bandingkan Fisip Usu dengan Fakultas Kedokteran Usu yang sudah
jauh hari memiliki akriditas A.Fasilitas dan pelayanan kampus mereka cukup
memadai.Jadi jangan mimpi Fisip menaikkan akriditas tetapi fasilitas dan
pelayanannya tiap hari menurun.
Sudah
saatnya Fisip Usu memiliki infokus di setiap ruang kelas agar tidak terjadi
kerusakan infokus yang tidak diinginkan dan saya khususnya tidak perlu
mengantri di ruang perlengkapan untuk mendapatkan infokus dan pengeras suara
jika setiap ruangan sudah memiliki infokus dan pengeras suara masing-masing.Dan
juga pendingin ruangan yang harus secepatnya diperbaiki agar mahasiswa tidak
merasa kepanasan ketika siang hari yang terik dalam rangka kegiatan
perkuliahan.Dan mahasiswa dapat menerima perkuliahan dengan baik dan akan
muncul mahasiswa yang berprestasi lainnya.Karena jika tempat saja tidak nyaman
bagaimana mahasiswa menerima perkuliahan dengan baik.
Harapan
saya semoga yang saya inginkan khususnya dapat terjalankan agar akriditas Fisip
Usu juga akan naik ke akriditas A.
Pelayanan
Surat Rekomendasi Beasiswa di Pembantu Dekan III
Hal ini juga saya soroti karena susahnya untuk
mendapatkan surat rekomendasi beasiswa dari pembantu dekan III atau bidang
kemahasiswaan.Banyak permasalahan yang terjadi disini salah satunya alasan
mereka tidak dapat mengeluarkan surat rekomendasi dikarenakan tidak adanya
surat dari pemberi beasiswa yang masuk ke PD III khususnya.Padahal di kampus
lain PD III nya dengan senang hati mengeluarkan surat rekomendasi dari fakultas
untuk mahasiswanya yang ingin berebut beasiswa di luar.
Yang saya ketahui mereka malas mengeluarkan surat
rekomendasi untuk mahasiswa.Pemberi pelayanan seperti ini harus dipecat karena
tidak memberikan pelayanan yang baik untuk mahasiswanya.Dengan kata lain
mahasiswanya juga malas mengikuti beasiswa karena sulitnya mendapatkan surat
tersebut yang menjadi syarat yang harus terpenuhi sebagai calon penerima
beasiswa.
Terus yang saya soroti yaitu PD III hanya mau memberikan
1 surat rekomendasi untuk mengikuti beasiswa dalam 1 semester.Hal ini sangat
miris didengar karena dalam 1 semester begitu banyak beasiswa yang dapat
diperebutkan.Ini contoh yang tidak baik yang diberikan oleh PD III kepada
mahasiswanya yang berprestasi.Pelayanan yang harus ditindak tegas oleh pihak
yang terkait agar hal ini tidak berlangsung lebih lama lagi.
Seharusnya PD III harus siap melayani mahasiswa yang
butuh surat rekomendasi agar dapat mengikuti beasiswa tersebut.Harapan saya semoga
nantinya mahasiswa Fisip dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada
masyarakat bukan malah minta dilayani oleh masyarakat.
0 Response to "Karya Tulis : Pelayanan Fisip Usu Mengenai Fasilitas Kampus"
Posting Komentar